Rabu, 28 September 2016

Tari Golek Sri Rejeki




Tarian ini merupakan wujud kesetiaan dari rakyat untuk rajanya,Tarian yang dibawakan oleh 4 orang penari cantik tersebut tersebut, mengenakan busana Jawa warna hijau. Dilengkapi dengan selendang warna kuning yang menambah anggun gerak sang penari.

Menurut Pengageng Sasana Wilapa Keraton Kasunanan Surakarta, KP Winarno Kusumo, tarian tersebut melambangkan tentang kecantikan dan kemolekan gadis-gadis yang sedang bersolek ketika mereka beranjak dewasa.Gerakan lembut nan gemulai membuat tarian tersebut terkesan elegan dan menarik. Tak hanya itu, konon selain menampilkan kemolekan gadis-gadis cantik tersebut juga sebagai simbol kesiapan para gadis dalam membela kerajaan saat mengalami ancaman dari kerajaan lain.Tarian ini menyimbolkan kecantikan sekaligus kesiapan para gadis dalam membela keraton saat terjadi ancaman dari kerajaan lain.

2 komentar:

BINCANG-BINCANG DUNIA mengatakan...

👍🏻👍🏻👍🏻

BINCANG-BINCANG DUNIA mengatakan...

Terima kasih banyak informasinya sangat bermanfaat

Posting Komentar